News
1.2.2024
Liga 1 Pekan ke-10: Rekap Aksi

Liga 1 sudah memasuki pekan ke-10, para pemain Status Pro Sport semakin menunjukkan kegemilangannya.

Pekan ke-10 telah memberikan momen-momen menarik dan perjuangan sengit di lapangan. Berikut adalah hasil pertandingan dan penampilan para pemain Status Pro Sport dalam pertandingan di pekan ke-10.

Persib v RANS FC: Kemenangan Beruntun Persib!

Persib kembali meraih 3 poin secara beruntun, kemenangan atas RANS membuat Persib keluar dari bayang-bayang zona degradasi.

Marc Klok sang kapten menunjukan kelasnya sebagai pemimpin, Klok sejak menit awal bermain begitu memukau memberikan peran penting bagi lini tengah Persib dengan menciptakan 1 assist dan mencetak 1 gol. Permainan yang begitu apik dari Klok, membuat ia menjadi man of the match pada pertandingan malam itu.

Nick kuipers yang menjadi starter pada pertandingan ini kembali menunjukan kelasnya dalam mengawal pertahanan Persib Bandung. Dengan tinggi yang ia miliki membuat Nick selalu dapat menghalau umpan-umpan ke daerah pertahanan Persib. Kepiawaian dalam membaca pertandingan juga membantu Nick dalam melakukan intersep.

Bali United v Barito Putera: 3 poin berharga dari Bali!

Pertandingan berjalan begitu seru sejak menit awal, kedua saling melakukan serangan. Bali yang lebih menguasai pertandingan keluar sebagai pemenang dalam pertandingan ini.

Ilija Spasojevic kembali menjadi susunan utama dari squad Bali, Spaso yang merupakan kapten menunjukan sikap dan mentalnya. Tidak perlu waktu lama pada menit ke-12 Spaso mencetak gol pembuka di pertandingan tersebut, dengan ini Spaso telah mengoleksi 4 gol d BRI Liga 1 musim ini.

Mo Rashid yang bertugas sebagai gelandang tengah mengatur ritme dengan begitu baik. Posisinya yang menjadi holding di lini tengah ia tunjukan dengan 7 intersep 3 ball recovery, dan 2 tackle yang ia lakukan. Tidak hanya dalam bertahan Rashid juga membantu dalam penyerangan Bali United dengan progressive pass yang ia berikan dan ia menciptakan 3 peluang dalam pertandingan tersebut. Sayang Tito belum mendapat kesempatan untuk tampil dalam pertandingan ini.

Tetaplah dukung para atlet kami dan mari kita bersama-sama memberikan dukungan untuk pencapaian yang lebih gemilang di Liga 1 2023/2024!

No items found.